Ulee Geudong | |
---|---|
Negara | Indonesia |
Provinsi | Aceh |
Kabupaten | Aceh Utara |
Kecamatan | Sawang |
Poskod | 24377 |
Luas | 151,5 ha2 |
Jumlah penduduk | 973 orang |
Kepadatan | 150 orang/km2 |
Ulee Geudong merupakan sebuah gampong atau desa yang terletak di kecamatan Sawang, Kabupaten Aceh Utara, provinsi Aceh, Indonesia.Adapun mata pencarian penduduk Gampong Ulee Geudong rata-rata berprofesi sebagai petani,pekebun dan peternak. Letak Gampong Ulee Geudong berada di Jalan Elak (Bypass) Krueng Mane - Buket Rata Lhokseumawe KM 7-8 dan sangat dekat dengan Lapangan Terbang Malikussaleh serta dengan Universiti Malikussaleh.[1]
Letak Geografis Wilayah
- Sebelah Barat Berbatasan dengan Gampong Tanjong Keumala
- Sebelah Timur Berbatasan dengan Gampong Cot Keumuneng dan Paya Dua
- Sebelah Utara Berbatasan dengan Gampong Paloh Awe dan Pinto Makmur
- Sebelah Selatan Berbatasan dengan Gampong Cot Lambideng.
Gampong Ulee Geudong memiliki 4 dusun, diantaranya :
- Dusun Cot Teue
- Dusun Cot Mesjid
- Dusun Cot Geutah
- Dusun Pulo Teungoh
Fasiliti Ibadah
Tempat/fasiliti ibadah yang tersedia di gampong Ulee Geudong diantaranya,yaitu:
- Masjid (Masjid Babuttaqwa)
- Meunasah / Mushalla 4 buah
- Dayah / Balai Pengajian 4 buah
Fasiliti Pendidikan
Pendidikan merupakan kunci utama untuk menciptakan generasi yang berkomketitif,inovatif,kreatif dan handal sehingga menciptakan generasi yang terpelajar,beretika,berakhlakul karimah sehingga terciptalah masyarakat yang madani. Untuk menunjang kebutuhan dibidang pendidikan masyarakat Ulee Geudong sangat membutuhkan perhatian pemerintah maupun NGO (Non-Government Organization) untuk membantu fasilitas pendidikan di desa tersebut. Karena masyarak di desa tersebut sangat banyak masyarakat yang kurang mampu sehingga membutuhkan uluran tangan dari pihak lain.
Untuk saat ini hanya tersedia beberapa fasilitas pendidikan, diantaranya yaitu ;
- Taman Kanak-kanak (TK/RA) 1 buah
- Sekolah Dasar (SD Negeri 13 Sawang) 1 Buah
- Dayah / Balai Pengajian 4 buah
Profesi Masyarakat
Masyarakat di Ulee Geudong umumnya berprofesi sebagai petani / pekebun. Wanita di gampong tersebut biasanya memiliki kerajinan seperti ayaman tikar, menjahit, membuat tas maupun dompet dan di Gampong Ulee Geudong terdapat beberapa koperasi yang bergerak di bidang kerajinan tangan terutama membuat dompet maupun tas khas Aceh.
Komoditi
Adapun komoditas utama yang dihasilkan di Ulee Geudong yaitu;
- Padi
- Kelapa
- Pinang
- Kakao
- Kemiri
- Sayur
- Ayam
- Lembu
- Kerbau
- Itik
- Dll,.